- Back to Home »
- Perbedaan 2 tak dan 4 tak (Stroke)
Posted by : Unknown
Rabu, 25 Februari 2015
Perbedaan 2 tak dan 4 tak (Stroke)
Diposkan oleh
Dokter Cinta
|
undefined
undefinedundefined
2 Tak = 2 langkah untuk 1 ledakan / pembakaran yang menghasilkan tenaga untuk mesin
(ekspansi+hisap >> buang+kompresi >> pembakaran >> kembali ke ekspansi+hisap)
4 Tak = 4 langkah untuk 1 ledakan / pembakaran yang menghasilkan tenaga untuk mesin
(hisap >> kompresi >> pembakaran >> ekspansi >> buang >> kembali ke hisap)Jadi bisa kita bayangkan, kalo 2 tak itu crankshaft / kruk as (poros yang menyalurkan tenaga pembakaran ke kopling kemudian transmisi) cukup muter 2 kali untuk 1 pembakaran, sedangkan 4 tak harus 4 kali muter baru 1 pembakaran.
Karena itu secara umum kalo motor 2 tak 100 cc hampir sama kemampuannya dengan motor 4 tak 200 cc (dengan asumsi rasio kompresi dan gesekan sama)
Kalo dilihat dari efisiensi dan kompresi mesin 2 tak yang rendah. Maka semisal 100 cc 2 tak cukup diimbangi kurang dari 200 cc 4 tak (semisal: 150 cc), karena efisiensi 4 tak lebih tinggi terkait rasio kompresi yang lebih tinggi dari 2 tak.
Dan tenaga 2 tak yang lebih besar dari 4 tak untuk cc motor yang sama, sebenarnya harus dibayar dengan bensin yang boros (karena efisiensi rendah, terkait rasio kompresi tadi) serta pemakaian oli samping untuk melumasi ruang bakar.
Beda dengan 4 tak yang pelumasan sudah tidak butuh oli samping dan efisiensi yang tinggi menyebabkan dia lebih irit bahan bakar (untuk cc yang sama dengan 2 tak) , namun tenaga tidak sebesar 2 tak yang cc nya sama.
Alhasil, secara umum dengan cc yang sama memang 2 tak lebih bertenaga / cepat dari pada 4 tak. Tapi sudah jelas kalau 4 tak lebih efisien dan irit bahan bakar (untuk kapasitas silinder mesin yang sama, semisal sama-sama 100cc)
Adapun Kelebihan dan Kekurangan 2 dan 4 tak yaitu :2 tak :
+)mempunyai oli samping
+)oli mesin tidak harus sering di ganti
+)putaran mesin nya cepat sehingga membuat motor nya menjadi cepat
+)kekuatan mesin motor kuat
-)bensin boros
-)perawatan yang banyak
-)bila oli samping kering motor akan rusak
-)suara yang ribut
4 tak :
+)irit bensin nya
+)mesin yang halus
+)tidak ngebul
+)minim perawatan
+)suara knalpot nyaman+)minim getaran
-)putaran mesin sedang sehingga motor menjadi tidak terlalu cepat dan tidak terlalu lambat